Prediksi Belanda vs Brasil

Pertandingan Piala Dunia 2010. Piala Dunia 2010 memasuki babak delapan besar, Belanda vs Brasil akan mengawali pertandingan pertama babak delapan besar. Brasil melenggang mulus setelah mengalahkan Cili dengan skor 3:0. Sementara Belanda mengalahkan kuda hitam Slovakia dengan skor tipis 2:1.

Brasil merupakan juara lima kali Piala Dunia dan Belanda belum pernah menjadi juara dunia. Jika Belanda mmenginginkan juara tentunya harus memenangkan pertandingan melawan Brasil.

Brasil menghentikan langkah Belanda di perempat final Piala Dunia 1994, dengan mengalahkannya 3-2. Di Piala Dunia 1998 kemudian Brasil menghentikan laju Belanda untuk mencapai final kali ketiga lewat adu penalti.

Situasi dan kondisi tim di Belanda sendiri sedang dalam konflik internal antara pemain Wesley Sneijder dan Robin van Persie. Seharusnya yang diganti saat melawan Slovakia Wesley Sneijder bukan Robin van Persie. Sementara pelatih Bert van Marwijk tidak mempermasalahkan ke dua pemain tersebut dan kondisi hubungan antar ke dua pemain itu sekarang baik-baik saja.

Belanda tak punya masalah cedera. Arjen Robben kemungkinan akan menjadi starter, dan pelatih Bert van Marwijk tidak akan mengubah line up. Van Marwijk dipastikan masih akan bermain dengan formasi 4-3-2-1, dengan Mark van Bommel dan Nigel De Jong menjadi dua central defender.

Arjen Robben dan Dirk Kuyt akan bermain melebar di kedua sisi pertahanan Brasil. Wesley Sneijder di belakang striker tunggal Robin van Persie.

Di kubu Brasil, Pealtih Dunga kemungkinan tidak bisa memainkan tiga gelandangnya Elano, Ramires, dan Felipe Melo, yang mengalami cedera dan terkena larangan berlaga. Sebagai penggantinya akan memasang
Daniel Alves menggantikan Elano dan Josue atau Kleberson yang akan menggantikan Ramires.
Prakiraan Susunan Pemain (4-2-3-1): Stekelenburg, Van der Wiel, Heitinga, Mathijsen, Van Bronckhorst; Van Bommel, De Jong; Robben, Sneijder, Kuyt; Van Persie
Prakiraan Susunan Pemain (4-2-3-1): Julio Cesar, Maicon, Lucio, Juan, Bastos; Gilberto Silva, Josue; Alves, Kaka, Robinho; Luis Fabiano

Prediksi
Brasil selalu menjadi favorit, tapi mungkin harus susah payah mengalahkan Belanda, yang selalu berbahaya saat menyerang. Memperkirakan peluang Belanda memenangkan laga 42 persen. Brasil 58 persen.
Belanda 1-2 Brasil

Artikel Menarik Lainnya



0 comments: